Dukung Secara Positif Pelaksanaan JKN
RAKERNAS ARSADA 2014
Dukung Secara Positif Pelaksanaan JKN
Dimulai dengan tarian pembuka “Tari Batik”, Rapat Kerja Nasional Asosiasi Rumah Sakit Daerah Seluruh Indonesia (Ralernas Arsada) yang berlangsung di Semarang dibuka secara resmi oleh Wakil Gubernur Jawa Tengah, Drs. Heru Sujatmiko, MSc. Rakernas Arsada 2014 ini berlangsung pada tanggal 11 – 13 Juni 2014 di Hotel Gumaya, Jalan Gajah Mada, Semarang.
Tari Batik ditampilkan untuk memberikan gambaran kepada peserta Rakernas yang hadir dari berbagai penjuru tanah air tentang kekayaan batik di Jawa Tengah. Seperti diketahui daerah Jawa Tengah memiliki kekayaan aneka jenis batik, seprti batik Pekalongan, batik Solo, batik Lasem, batik Banyumas dan lain-lain. Batik diharapkan dapat membawa Indonesia menuju kepada kejayaan.